Ingatkah
Anda saat masih kecil begitu dicintai dan disayangi orang tua? Bahkan sampai
pada saat ini. Bagaiamana cara Anda membalas rasa cinta dan kasih saying
tersebut kepada mereka? T idak cukupkah Anda telah menyakiti hati mereka.
Jangankan materi, sedikitpun kedua orang tua kita tidak pernah meminta imbalan
atas semua pengorbana kepada buah hatinya dengan rasa kasih sayang itu. Oleh
sebab itu, janganlah kita membuat mereka bersedih dengan kesalahan-kesalahan yang
telah kita perbuat selama ini. Ingatlah betapa besarnya pengorbanan dan
jasa-jasa yang telah diberikan kepada kita. Dan Tuhan tidak akan pernah
merestui kita jika orang tua tidak merestui khususnya oleh ibu. Janganlah
sekali-kali menyakiti hati seorang ibu. Dan segeralah memohon maaf atas semua
kesalahan-kesalahan yang selama ini telah terbuat. Semoga dengan adanya kasih
sayang dan karunia seorang ibu, dapat mewujudkan rahmat dan lindungan-Nya
kepada kita generasi muda bangsa ini agar menjadi orang yang bermartabat dan
bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar